TANAMAN

Friday, March 30, 2007

Buah Mata Naga Menyehatkan

WUJUTNYA tidak asing lagi. Buah ini di Cina termasuk makanan dewa. Namanya mata naga. Selain lezat, juga berkhasiat mustajab mengobati insomnia, anemia, mata kabur dan penyakit lainnya. Secara umum disebut kelengkeng. Juga mengatasi gangguan mental, depresi dan cemas. Bahkan memperkuat limpa, menambah darah, meningkatkan vitalitas dan kendurkan saraf.

Bijinya untuk mengobati hernia. Sebab, kelengkeng mengandung sukrosa, glukosa, protein, lemak, vitamin A, B, dan asam tartarik. Bijinya mengandung saponin, pigmen, asam amino dan tannin.

Untuk mata kabur, 20 gram buah segar ditambah 50 gram daging sapi, seiris jahe segar dan sesloki beras. Kukus semua bahan, makan selagi hangat. Untuk insomnia ditambah kurma merah. Juga dapat untuk lemah jantung dan kehilangan vitalitas.

Kencur Bagi Pengantin Baru

MALAM pertama sangat berarti bagi pengatin baru. Ketidaktahuan soal seks akan menjadi hambatan perkawinan. Banyak jalan dapat memecahkan masalah kebekuan malam pertama. Salah satunya, ramuan khusus pengantin baru selama berbulan madu. Siapkan kencur 1 kg, jinten setengah sendok teh, kunyit putih seibu jari lima butir, daun sirih dengan rantingnya segenggam, asam tanpa biji 1/4 kg, beras segelas dan gula aren secukupnya. Beras direndam satu jam, lalu tiriskan.

Sirih, jinten, kencur dan kunyit dicampur lalu ditumbuk sampai merata. Masukkan beras, setelah lumat ditambah gula dan sebotol air, lalu diblender. Peras dan saring, simpan di kulkas dalam botol tertutup. Tiap malam ambil lima sendok makan, campur dengan air hangat. Minum selama dua minggu berturut-turut. Kalau kurang manis, boleh ditambahkan madu dan kuning telur ayam kampung.

Teh Tidak Harus Daun Tea

BEBERAPA daun, buah, bahkan kulit pohon dapat dikemas menjadi ‘teh’ dalam arti bahan seduhan untuk minum. Salah satunya yang memiliki khasiat ampuh adalah buah Mahkota Dewa yang diserut, dikeringkan, kemudian diseduh.

Buah itu mampu menyembuhkan penyakit lever, kanker, jantung, lemah syahwat, rhematik, diabetes, kecanduan narkoba, asam urat, darah tinggi dan lainnya. Cukup dengan sejumput serutan buah Daun Dewa kering untuk membuat secangkir teh sepet. Untuk penikmat, baik bila dicampur gula rendah kalori atau madu. Pagi dan sore, nikmat untuk penghangat. Cuma, jangan mencoba menyertai dengan obat kimia atau, sebaiknya dijauhkan dari wanita hamil agar tidak terjadi penurunan kesehatan.